Kontribusi panjang tungkai, daya ledak tungkai, dan keseimbangan dengan kemampuan lari 50 meter

  • M. Iqbal Hasanuddin Universitas Muhammadiyah Palopo
  • Bungaeda Bungaeda Universitas Muhammadiyah Palopo
Keywords: Panjang Tungkai, Daya Ledak Tungkai, Keseimbangan, Kemampuan Lari 50m

Abstract

Penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif yang menggunakan rancangan penelitian "korelasional". Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; (1) Apakah ada kontribusi panjang tungkai dengan kemampuan lari 50 meter pada peserta didik  kelas V SDN 479 Lengkong Kabupaten Luwu ; (2) Apakah ada kontribusi daya ledak tungkai dengan kemampuan lari 50 meter pada peserta didik  kelas V SDN 479 Lengkong Kabupaten Luwu; (3) Apakah ada kontribusi keseimbangan dengan kemampuan lari 50 meter pada peserta didik  kelas V SDN 479 Lengkong Kabupaten Luwu; (4) Apakah ada kontrbusi secara bersama-sama antara panjang tungkai, daya ledak tungkai, dan keseimbangan dengan kemampuan lari 50 meter pada peserta didik kelas V di SDN 479 Lengkong Kabupaten Luwu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Ada kontribusi panjang tungkai dengan kemampuan lari 50 meter pada peserta didik  kelas V SDN 479 Lengkong Kabupaten Luwu, dengan nilai r sebesar 0,759 (Pvalue< 0,05); (2) Ada kontribusi daya ledak tungkai dengan kemampuan lari 50 meter pada peserta didik  kelas V SDN 479 Lengkong Kabupaten Luwu, dengan nilai r sebesar 0,666 (Pvalue < 0,05); (3) Ada kontribusi keseimbangan dengan kemampuan lari 50 meter pada peserta didik  kelas V SDN 479 Lengkong Kabupaten Luwu, dengan nilai r sebesar 0,769 (P­value < 0,05); (4) Ada kontrbusi secara bersama-sama antara panjang tungkai, daya ledak tungkai, dan keseimbangan dengan kemampuan lari 50 meter pada peserta didik kelas V di SDN 479 Lengkong Kabupaten Luwu, dengan nilai R sebesar 0,859 (Pvalue < 0,05); dan nilai F hitung sebesar 28.276.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-05-31
How to Cite
Hasanuddin, M. I., & Bungaeda, B. (2021). Kontribusi panjang tungkai, daya ledak tungkai, dan keseimbangan dengan kemampuan lari 50 meter. STAMINA, 4(5), 205-215. Retrieved from http://stamina.ppj.unp.ac.id/index.php/JST/article/view/820

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.