Tinjauan Status Gizi, Kebugaran Jasmanidan Hemoglobin Staf Bidang Pemuda dan Olahraga dengan Staf Bidang Budaya di Kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah belum diketahuinya Status Gizi, Kebugaran Jasmani dan Hemoglobin Staf Bidang Pemuda dan Olahraga Dengan Staf Bidang Budaya Di Kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Status Gizi, Kebugaran Jasmani dan Hemoglobin Staf Bidang Pemuda dan Olahraga Dengan Staf Bidang Budaya Di Kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Staf Kantor Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci yang berjumlah 34 orang. Penarikan sampel dilakukan dengan teknik random sampling dengan menetapkan Staf Bidang Pemuda dan Olahraga jumlah 7 orang dengan Staf Bidang Budaya berjumlah 7 orang di Kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci total sebanyak 14 orang sebagai sampel.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh sebagai berikut : 1) Status gizi, Staf Bidang Pemuda dan Olahraga Dengan Staf Bidang Budaya Di Kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci untuk laki-laki kategorinya 2 orang yang kategorinya gemuk dan 7 orang kategori normal, perempuan 1 gemuk dan 4 normal, 2) Kebugaran jasmani Staf Bidang Pemuda dan Olahraga Dengan Staf Bidang Budaya Di Kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci untuk laki-laki berada pada kategori 1 orang kurang dan 8 orang kurang sekali, perempuan kategori kurang sekali 3) Hemoglobin Staf Bidang Pemuda dan Olahraga Dengan Staf Bidang Budaya Di Kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci untuk laki-laki berada pada kategori normal dan perempuan kategori normal.