TINJAUAN MANAJEMEN KESIAPAN KONI PADANG PARIAMAN DALAM MENGHADAPI PORPROV XV DI PADANG PARIAMAN
Abstract
The phenomenon on the field showed that there is lack of Padang Pariaman KONI Management toward PORPROV XV 2018 in Padang Pariaman. This research of Padang Pariaman KONI Management toward PORPROV XV in Padang Pariaman. Which refers to planinning, organizing, movement, supervision andbudgeting. This kind of research is qualitative. Data analysis techniques in this study used documentation and interview techniques. The population in this study was in charge of KONI in readiness to face PORPROV XV in Padang Pariaman totaling 7 respondents. Sampling techniques using purposive sample. The sample in this study amounted to 7 respondents. Data analysis techniques in this study are data reduction which is the selection process, focusing on simplification, abstracting, rough data transformation that emerges from field notes. In general, the managemen of the KONI Padang Pariaman preparedness in an effort to prepare for this 2018 PORPROV XV has begun to run completely. So that it can be said that the KONI Padang Pariaman preparedness management in the face of PORROV XV in Padang Pariaman is well implemented.
Abstrak
Fenomena di lapangan menujukan bahwa masih kurangnya manajemen KONI Padang Pariaman menjelang PORPROV XV 2018 di Padang Pariaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen kesiapan KONI Padang Pariaman terhadap persiapan menjelang PORPROV XV di Padang Pariaman, di lihat dari perencanaan, pengorganisasian, pengerakan, pengawasan dan penganggaran. Jenis penelitian ini adalah kualitatif bersifat deskriptif. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi dan wawancara. Populasi dalam penelitian ini kepengurusan KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) dalam kesiapan untuk menghadapi PORPROV XV ini di Padang Pariaman yang berjumlah sebanyak 7 Orang responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampel. Sampel dalam penelitian ini berjumlah sebanyak 7 Orang responden, teknik analisis data dalam penelitian ini adalah reduksi data yaitu merupakan proses pemilihan, pemusatan perhatian pada penyederhanaan, pengabstrakan, trasformasi data kasar yang muncul dari catatan-catatan lapangan. Secara umum manajemen kesiapan KONI padang pariaman dalam upaya untuk kesiapan pada PORPROV XV 2018 ini sudah mulai berjalan sepenuhnya. Sehingga dapat dikatakan bahwa manajemen kesiapan KONI Padang Pariaman dalam menghadapi PORPROV XV 2018 di Padang Pariaman terlaksana dengan baik.